Fing, Aplikasi Untuk Mengetahui Siapa Aja Yang Terkoneksi Wifi

Pernah enggak ketika kalian  WiFi-an penasaran ingin tahu seberapa banyak sih perangkat yang tersambung dengan WIFI yang sedang kalian pake? 

Nah, aplikasi kecil berukuran 14 an Mb bernama Fing ini menjawab semuanya. Dengan slogan Reveal what’s happening on your Wi-Fi network and get the most from your connected devices and smart home set-up with Fing  ini lumayan membantu.

Fing dapat memindai macam-macam perangkat, mulai dari smartphone berbagai merek, laptop, PC dan router. Selain itu, Fing juga menampilkan merk dan type smartphone yang sedang terkoneksi ke jaringan wifi.

Untuk menggunakannya adalah, pertama kalian harus terkoneksi dengan wifi yang ingin kalian pantau, kemudian buka aplikasi Fing. Secara otomatis dia akan melakukan scan terhadap jaringan yang kalian pake kemudian dalam beberapa detik menampilkan perangkat apa saja yang terhubung dengan wifi yang kalian ikuti. Di sana nanti akan terpampang jenis perangkat, alamat IP serta MAC address. Bagi kalian penggemarnya dunia teknologi informasi, detail kayak gini sangat berguna untuk melakukan exploitasi.

Untuk meyakinkan hasil pencarian, sebaiknya kalian melakukan scan (icon panah melengkung berwarna biru) sebanyak tiga kali agar hasilnya lebih akurat. Karena kadang kala sering nyanthol dengan hasil sebelumnya.

Selain dapat digunakan untuk memindai jaringan, Fing juga memiliki fitur Wake on LAN. Dengan fitur ini kalian dapat menghidupkan PC dalam jaringan hanya dengan smartphone dengan syarat pengaturan Wake On LAN udah diaktifkan, dan kalian sudah memiliki IP Addressnya, atau minimal sudah pernah melakukan scanning jaringan dengan ini. 

Saya sering menggunakan fitur ini di Lab untuk menghidupkan semua PC di lab tanpa harus menyentuhnya.

Ada juga fitur untuk mengecek kecepatan internet, seperti yang terlihat di atas adalah kecepatan Lab Komputer saya. Cukup rendah memang.

Itulah sekelumit penjelasan mengenai Fing yang sebenarnya punya lebih banyak fitur-fitur lagi yang njelimet.

 

Advertisement

22 thoughts on “Fing, Aplikasi Untuk Mengetahui Siapa Aja Yang Terkoneksi Wifi

  1. Ini semacam Netcut gitu ya? Duh jaman kapan ya, mainan Netcut… πŸ™‚

    Sekilas lihat info aksesnya koq ada yang aneh. Minta akses ke kamera dan kontak. Hmmm….

    Like

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s