Xperia Miro

image

Ini pengalaman baru memiliki handheld. Ketiika kemarin handheldku mengalami kerusakan driver gara gara secara sengaja menginstall beat audio dari google play.Kenapa pengen install tuh apk? karena terbujuk rayu media masa bahwa beats audio bisa meningkatkan kualitas suara secara signifikan, terutama untuk bass yang lebih dalam dan bertenaga.

Setelah mencari cari di google play akhirnya ketemu juga, sebelum di install seperti biasa aku membaca dulu rekomendasi orang orang yang telah menggunakan, dan kebanyakan mereka positif. akhirnya download, install, sejenak kemudian handheld restart.

Nah rasa gak enak itu muncul ketika pertama kali miro ku start, terdengar bunyi kemrosok seperti radio ketika sudah habis siarannya. Aku pikir ini mungkin biasa terjadi waktu awal penginstallan, tapi setelah sekian lama ber explorasi ke hal hal lain, maka dengan pahit harus mengakui bahwa driver suara bawaannya hilang. Dengan kata lain, handheld ku tidak bisa mengeluarkan suara merdunya, hanya suara desis. Entah ringtone, musik bahkan bunyi ketukan keyboard juga tergantikan dengan bunyi yang menganggu itu.

Oke, aku anggap biasa. Dengan sedikit kecewa maka apk itu ku buang. Tapi apa yang terjadi? ternyata handheld masih mengeluarkan bunyi itu. OK fine, setelah berpikir ulang maka kuputuskan untuk hard reset…..

Seperti biasa, hardreset membutuhkan waktu yang lebih lama dari biasanya ketika boot. Dengan sabar hati ku tunggu. Dan ketika start..,..bunyi menjijikan itu masih ada. Dan ini merupakan jalan terakhir yang aku tahu untuk mengemablikan keadaan handheld seperti semula.  Dan parahnya, sebelumnya aku tidak memiliki backup driver, kalau masalah data sih udah masuk ke google drive. Dan yang terjadi adalah penyesalan (seperti biasa, he he). Ku biarkan ini selama seharian, berharap aa satu keajaiban yang bisa membuat miro kembali pulih. Tapi keajaiban itu tentu saja tidak akan pernah datang.

Dan jalan terakhir ada Flashing………….yep, sound terrible.

Setelah googling sana sini, maka di dapat kesimpulan bahwa aku butuh beberapa program pendukung yaitu;UNLOCKPHONE, UNLOCKROOT, EMMA, FLASHTOOL, 7ZIP dan INTERNET DOWNLOAD MANAGER agar acara download bisa berjalan smooth, serta  butuh beberapa file pendukung. Pertama menggunakan Emma (flashing online resmi dari Sony) di suruh mengunlock phone, ya sudah aku turuti menggunkan unlockphone dan ternyata tidak berhasil, kemudian menggunakan flashtool dan dengan sedikit kesabaran (programnya begitu sulit dipahami) akhirnya lega ketika melihat unlockphone done, success. Good job, tancap handheld ke emma lagi, dan kali ini dengan tulisan latar belakang kuning menyatakan SERVICE UNAVAILABLE dengan kata lain tidak bisa di flash secara online menggunakan Emma karena file pendukungnya tidak di sediakan oleh Sony secara resmi.

Dan jurus andalannya adalah flashing secara offline, dengan urutan download dulu firmawarenya, ada dua versi A2.10 dan A.5.5. Masing masing file sekitar 333mb. Karena proses downloadnya lama (yang bikin bete) sampai sampai komputer aku tinggal dan diambil keesokan harinya cuma dengan satu doa agar tidak terjadi pemadaman listrik karena musim penghujan akut. Setelah download maka ada beberapa file yang harus di modifikasi, setelah itu di letakkan di folder tersendiri. Oke deh, hari ini kelihatannya cukup sekian. Karena udah capek berhadapan dengan monitor sejak dari pagi. Lanjut untuk keesokan harinya.

Sesuai dengan petunjuk esok harinya di mulailah flashing yang cukup sakral. Stepnya;

  1. Miro dimatikan
  2. Buka Flashtool
  3. Di flashtool di cari folder firmwarenya
  4. Setelah ketemu maka colokkan kabel usb ke PC
  5. Colokkan ujung usb yang satunya ke handheld sambil menekan tombol volume (-)
  6. Jika benar maka led indikator berwarna hijau
  7. Di flashtool akan terdeteksi Miro (sebenarnya Xperia Tip)
  8. Setelah itu klik Flash
  9. Tunggu beberapa saat sampai ada tulisan done
  10. Setelah itu Miro akan restart sendiri 9kalau tidak ya di bantu donk)
  11. Booting pertama memang lebih lama dari biasanya, jadi ya harus sedikit bersabar
  12. Done, miro kembali bisa dipakai seperti semula.

Pengalaman yang tidak terlupakan, dengan mengerti sistem ini malah menjadikan aku gatal pengen oprek sampa ke batasnya. Bener kata milis milis itu, bahwa ketika kita telah melampaui satu kesulitan, maka dia secara alami akan mencari tantangan yang lebih berat lagi.

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s